Jumpa Kecil: Malam Berbagi Kata dan Ingatan

Jumpa Kecil lahir dari rindu yang sederhana: rindu mendengar suara asli orang-orang di sekitar kita—bukan lewat unggahan, bukan lewat status, tapi langsung dari diri mereka. Suara yang mungkin tidak memukau, namun jujur, dekat, dan punya cerita yang layak didengar. Ini bagian kecil dari rangkaian Jumpa Raya, tapi kami sengaja buat versinya yang lebih pelan—lebih seperti ngopi bareng tetangga daripada acara resmi.
Kami tidak membawa agenda berat. Ini bukan seminar, bukan juga panggung besar. Cuma malam sederhana untuk berbagi hal-hal kecil yang sering kita lewatkan: buku terakhir yang dibaca, kalimat terakhir yang ditulis, mimpi yang belum jadi, atau bagaimana rasanya tumbuh di desa sambil tetap ingin belajar hal baru. Semua sah. Semua penting.
Pada seri kali ini, kami akan membawakan topik “Malam Berbagi Kata dan Ingatan”. Pada seri ini, kolaborator dari temen-temen Leces akan membacakan puisi ataupun tulisannya. Namun tidak hanya kolaborator, para pengunjung warung juga dipersilakan jika ingin berbagi.
Harapan kecil kami? Semoga acara ini bisa menjadi pemantik bagi pemuda desa yang mungkin selama ini merasa “nggak ada apa-apa di Leces”, jadi punya ruang untuk berekspresi. Semoga hal kecil ini mampu menjadi oase rupa baru di desa. Untuk sekadar saling mengingatkan: bahwa desa kita juga punya warna, punya cerita, dan punya ruang buat tumbuh—perlahan, bersama.
